Beranda

Detail

Mengambil Uang Majikan Melalui ATM 5 Juta NT Lebih, PMA di Taiwan Divonis 2 Tahun 2 Bulan Penjara

Diberi kepercayaan orang lain itu berat tanggungjawabnya, terlebih lagi dipercaya olah majikan Taiwan. Kalau imannya tidak kuat akan menyalahgunakan kepercayaan itu, seperti PMA ini.

Seorang PMA terancam vonis penjara 2 tahun 2 bulan setelah dilaporkan oleh majikannya karena mencuri uang di ATM milik majikan, apabila ditotal jumlahnya senilai 5.291.000 NT atau kisaran 2,5M rupiah.

PMA yang bermarga Sha, bekerja di sebuah pabrik mesin di daerah Taiping, Taichung. Selama ini Sha sudah dipercaya oleh majikan perempuannya, bahkan sampai tempat ATM nya disimpan dan paswordnya dikasih tahu ke PMA nya.

Namun, tidak tahunya Sha justru menyalahgunakan kepercayaan tersebut. Mulai tanggal 4 September 2020 lalu, pada saat majikannya lengah ia mengambil ATM dan membawanya ke toserba untuk mengambil uang sekaligus mengambilnya 41.000 NT.

Merasa aksinya tidak diketahui majikannya, Sha ketagihan dan melakukannya lagi dan lagi, hingga dua tahun kemudian tepatnya pada bulan Juni lalu majikannya mencurigai pengeluaran uangnya bermasalah.

Kemudian majikannya melaporkan ke polisi. Setelah dilakukan penyelidikan dan bukti print out perincian pengeluaran serta bukti rekaman CCTV, akhirnya diketahui yang mencuri uangnya adalah orang kepercayaannya sendiri.

Menurut data dari bank, dalam kurung waktu dua tahun Sha telah mencuri sebanyak 74 Kali, dengan jumlah kumulatif 5.269.000 NT.

Selain itu, diketahui juga bahwa Sha pernah menyelinap masuk ke kamar majikannya dan mencuri uang tunai sebesar 22.000 NT.

Dan, setelah Sha ditangkap dan ditahan oleh pengadilan hingga saat ini, serta selama penyelidikan dan interogasi polisi, Sha juga mengakuinya.

Selama dalam persidangan Sha berkelakuan baik, oleh pengadilan ia didakwa melakukan tindak kejahatan mengambil uang secara ilegal sebanyak 74 kali, mencuri uang tunai sebanyak satu kali.

Pengadilan menjatuhkan hukuman penjara 2 tahun dua bulan dan masih bisa naik banding.

Artikel Terkait

FS NEWS 32
FS NEWS 55
FS NEWS 217

Berita Lainnya

Belanja Yukk

ok2

Hubungi untuk Dukungan, Curhat, dan Konsultasi PMI!

×

Vitamin Penumbuh Rambut

799nt free

isi : 60 pcs

ket : vitamin / suplemen untuk penumbuh kuku & rambut  ( menutrisikan juga)

Khusus Taiwan & Gratis Ongkir