Beranda

Detail

Cerdik Membaca Peluang Usaha, Eks PMI Asal Lombok Timur Sukses Jadi Jutawan

Budi Efendi yang merupakan eks Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Lombok Timur kini sukses menjadi jutawan. Kesuksesannya tersebut berawal dari usaha yang dilakoni sejak tahun 2019 silam.

Walaupun Budi Efendi hanya lulusan SMP namun dirinya terbilang cerdik membaca peluang usaha. Dengan dibukanya Wisata Menange Rambang Desa Surabaya, Kecamatan Sakra Timur Lombok Timur, Budi mengambil peluang untuk membuka lapak jualan.

Dengan lapak Budi yang terlihat sederhana, siapa sangka dapat membawa keberkahan bagi Budi dan juga istrinya. Dari lapak itulah, Budi menghasilkan uang hingga jutaan perhari. “Kalau hari biasa hasil jualan saya sampai 500 ribu, kalau hari libur bisa sampai 2 juta lebih,” kata Budi.

Budi tidak sendiri membuka lapak di area Wisata Menange Rambang, tapi karena banyaknya wisatawan yang berkunjung menjadikan lapak-lapak ramai pembeli. Dari hasil jualan di lapaknya, Budi bisa membeli rumah, tanah dan bahkan membiayai kuliah anaknya.

“Rata-rata omset saya perbulannya lebih 20 jutaan, bahkan bisa sampai 25 juta tergantung dari banyaknya pengunjung,” ujarnya. Selain membuka lapak jualan makanan dan minuman, Budi juga mengambil peluang jadi pengepul hasil tangkapan nelayan untuk dijual kembali ke pasar dan pelanggan tetapnya.

Hal itu dilakukan Budi, melihat hasil tangkapan nelayan terkadang tidak ada pembelinya sehingga ia berinisiatif untuk mengambil peluang usaha itu. “Alhamdulillah dari hasil kerja keras dan ketekunan bersama istri, kami dapat beli tanah dan rumah yang saya idam-idamkan sejak dulu,” ucap Budi.

Artikel Terkait

FS NEWS 32
FS NEWS 55
FS NEWS 217

Berita Lainnya

Belanja Yukk

ok2

Hubungi untuk Dukungan, Curhat, dan Konsultasi PMI!

×

Vitamin Penumbuh Rambut

799nt free

isi : 60 pcs

ket : vitamin / suplemen untuk penumbuh kuku & rambut  ( menutrisikan juga)

Khusus Taiwan & Gratis Ongkir